Manfaat website untuk sekolah

admin   31/07/2023  diubah:8/09/2024 at 20:27  

Website sangat bermanfaat untuk sekolah, apalagi era sekarang, internet sudah menjadi kebutuhan sehari-hari banyak orang. Pemerintah terus membangun konektivitas internet hingga ke seluruh pelosok Indonesia. Semakin internet menyebar, maka seakin penting perannya. Bagi sekolah, semakin penting juga memiliki website untuk menampilkan profilnya di dunia inernet.

Website sekolah bisa digunakan untuk banyak hal, antara lain

1. Website sekolah untuk menampilkan profil sekolah
Profil sekolah bisa berisi sejarah sekolah, visi misi, prestasi sekolah, penghargaan yang diterima sekolah, susunan guru dan staf sekolah, fasilitas sekolah, dll. Dengan menampilkan profil sekolah di website, maka masyarakat dan calon siswa bisa mengetahui profil sekolah tersebut. Dengan dikenal maka akan menjadi marketing yang efektif bagi sekolah.

Misalnya sekolah menerima penghargaan sebagai sekolah berprestasi karena siswanya memperoleh nilai tertinggi se-kabupaten. Ini merupakan informas bagus yang berguna untuk menaikkan citra sekolah.

Atau beberapa siswa dari sekolah tersebut baru saja memenangi olimpiade olimpiade Fisika tingkat nasional atau di luar negeri, Tim basket sekolah menjadi juara lomba basket tingkat provinsi, siswa sekolah tersebut menjadi juara MTQ nasional, dll.

Berita positif akan menaikkan citra sekolah.

2. Website sebagai sarana pendaftaran sekolah online
Sekarang sudah lazim sekolah menyelenggarakan pendaftaran online. Dengan penetrasi internet yang kian meluas, maka pendaftaran sekolah online semakin memudahkan. Pendafataran sekolah online bisa dilakukan memalui perangkat ponsel pintar, laptop, maupun komputer meja. Asal terhubung ke internet.

Dengan pendaftaran online, maka akan menghemat waktu dan biaya tahap awal pendaftaran. Data-data calon siswa yang masuk sudah terarsip dengan rapi, tinggal mengolahnya. Pengumuman diterima atau tidak juga bisa dilakukan online melalui email atau layanan WA.

Pendaftar yang memenuhi syarat bisa meneruskan mendatangi sekolah untuk melakukan daftar ulang dan pemeriksaan fisik.

3. Website sebagai media komunikasi sekolah dengan orang tua siswa
Sekolah bisa mengunggah pengumuman ujian, tes, atau rencana kegiatan sekolah yang memerlukan biaya dan persetujuan orang tua murid. Dengan mengunggahnya di website sekolah maka para orang tua murid bisa melihatnya dan mempelajarinya.

Selain itu bisa juga dibuat fungsi komunikasi dua arah untuk menampung masukan atau tanggapan dari orang tua siswa atau siswa atas kebijakan sekolah. Ini bisa mengumpulkan aspirasi dari semua orang tua siswa dan menjadi masukan bagi sekolah.

4. Website sebagai wadah kreatifitas siswa dan guru
Website sekolah bisa digunakan ssebagai ajang kreatifitas siswa dna guru. Misalnya siswa yang suka menulis, bisa dibuatkan kolom atau kategori untuk tulisan siswa. Jenis tulisan bisa berita, essay, cerpen, puisi, maupuan tulisan ilmiah.

Siswa yang hobi fotografi bisa mengunggah karyanya di website sekolah.

Siswa yang hobi menggambar atau desain bisa mengunggah karyanya di website sekolah.

Guru-guru juga bisa mengunggah tulisannya di website sekolah

Dengan memberi wadah kepada siswa dan guru, maka website sekolah menjadi sarana pembelajaran dan akan lebih hidup.

5. Website sekolah sebagai sarana marketing
Ini sangat penting, website sekolah merupakan etalase sekolah di dunia internet. Orang luar melihat informasi sekolah salah satunya melalui website. Dengan website sekolah yang selalu diperbarui informasinya, komunikatif, memuat informasi-informais bermanfaat, maka menjadi sarana pemasaran yan efektif.

Pemasaran melalui website secara organik, memanfaatkan mesin pencari Google, merupakan pemasaran website yang murah, tidak perlu membayar iklan, cukup mengisi website dengan informasi, dan orang mencari melalui mesin pencari.

6. Website sebagai database alumni
Website bisa difungsikan sebagai database alumni. Alumni yang melanjutkan sekolah ke jenjang lebih tinggi, yang mejadi wirausaha, bekerja di perusahaan atau instansti tertentu bisa didata dan ditampilkan di website.

Ini juga bisa menjadi pemasaran yang efektif. Dengan menampilkan banyak alumni yang sukses akan menaikkan citra sebagai sekolah yang bagus dan berhasil.

7. Menampilkan berita dan kegiatan sekolah
Website sekolah bisa menampilkan berita sekolah, kegiatan sekolah, pengumuman sekolah sehingga orang luar bisa mengetahui kegiatan dan berita tentang sekolah tersebut. Di era internet, dikenal dan ditemukan di Google oleh orang yang mencari informasi sekolah adalah sangat berharga. Itu bisa didapatkan dengan mempunyai website sekolah.


8. Website sekolah adalah sarana branding

Dan yang paling penting, website adalah sarana branding sekolah melalui dunia internet. Kesan orang akan suatu sekolah bisa melalui mengunjungi websitenya.

Website sekolah yang mempunyai desain bagus, memuat informasi yang bermanfaat, menampilkan prestasi sekolah akan membuat kesan positif bagi pengunjung.

Website sekolah yang tidak diurus akan membuat kesan negatif bagi pengunjung.

Sekolah yang tidak mempunyai website akan dinilai sebagai sekolah yang kurng sadar teknologi.

Itulah beberapa hal pentingya website untuk sekolah. Dengan semakin meluasnya akses internet, maka internet akan menjadi kebutuhan lebih banyak orang. Website sekolah akan menjadi lebih dibutuhkan.

Sekolah anda belum memiliki website?

Kami melayani jasa pembuatan website untuk sekolah dari SD, SMP, SMA, SMK, maupun perguruan tinggi.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *